Judul : Cinta : Kemarin, Esok, dan Selamanya
Penulis : Kamiluddin Azis, Petra Shandi, Panji Pratama, Endang SSN, Wirasatriaji, dan Nimas Kinanthi
Tebal : vii + 324 hlm
Harga : Rp. 61.700,-
ISBN : 978-602-225-592-5
Sinopsis:
Cinta adalah sebuah pilihan. Kau bisa menerima atau menolaknya sesuka
hati. Saat bimbang merapuh, mungkin kau kan pergi menjauh, hingga cinta
takkan pernah berlabuh di pantai hatimu. Saat rindu menggebu, kau buru
cinta sejatimu kendati ia berkelana sampai belahan dunia paling semu.
Cinta itu milikmu, hendak kaubawa lari, atau bersembunyi, ia kan turuti
semua maumu. Cinta bukanlah paksaan, namun jika kau tetap jalani,
patutlah kau merana karenanya.
Kumpulan novelet dalam buku ini
memberikan banyak gambaran betapa cinta memerlukan bukan saja sebuah
pengorbanan, melainkan juga keikhlasan untuk bisa menerima apa pun
guratan takdir yang tertulis. Cinta telah memilih warnanya sendiri, yang
tersapu dalam kanvas kehidupan sang pelukis, seniman pengagung cinta.
Nuansa indah yang tercipta adalah bagian dari kisah cinta masa lalu,
masa depan, dan berharap menjadi kisah cinta sepanjang masa.
Ps : Buku ini sudah bisa dipesan sekarang via website www.leutikaprio.com,
inbox Fb dengan subjek PESAN BUKU, atau SMS ke 0819 0422 1928. Untuk
pembelian minimal Rp 90.000,- GRATIS ONGKIR seluruh Indonesia. Met
Order, all!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar